PT ASDP Cabang Danau Toba Seberangkan 7.638 Unit Kendaraan dan 44.856 Penumpang Sejak 14 April Hingga 02 Mei 2023

    PT ASDP Cabang Danau Toba Seberangkan 7.638 Unit Kendaraan dan 44.856 Penumpang Sejak 14 April Hingga 02 Mei 2023

    TOBA-Selama angkutan lebaran 2023, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) cabang Danau Toba menyeberangkan 4. 075 unit kendaraan roda empat menuju Kabupaten Samosir terhitung sejak 14 April sampai dengan 02 Mei 2023

    Selain menyeberangkan 4. 075 unit roda empat, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) cabang Danau Toba juga mencatat 796 sepeda motor dengan total penumpang 23.684, ”ujar General Manager PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) cabang Danau Toba. Heru Wahyono, Rabu 02 Mei 2023

    Heru Wahyono juga menyampaikan, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) juga menyeberangkan 21.172 penumpang dengan total 3.563 unit kendaraan roda empat dan 923 sepeda motor dari pelabuhan Ambarita menuju Kabupaten Toba selama periode angkutan lebaran 2023

    Berdasarkan data tahun lalu, trafik penumpang dan kendaraan roda empat pada periode angkutan lebaran 2023 ini menurung dibandingkan realisasi produksi tahun lalu sebanyak 50.201 orang penumpang dan 9.178 roda empat

    Sementara kendaraan roda dua (sepeda motor) pada periode angkutan lebaran 2023 mengalami keniakan dari 802 unit sepeda motor tahun lalu menjadi 1.717 atau naik 11 persen dibandingkan realisasi produksi tahun lalu, ”terang Heru

    General Manager PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) cabang Danau Toba juga mengatakan, bahwa lintasan Ajibata-Ambarita yang menjadi salah satu lintasan penyeberangan tersibuk di Kawasan Danau Toba berjalan dengan baik dan lancar selama angkutan lebaran

    “Hal ini berkat kerja sama yang baik dengan seluruh intansi dari Kabupaten Toba dan Kabupaten Samosir dan juga kerja sama yang baik antara PT ASDP cabang Danau Toba dengan Kesyhbandaran dan Otoritas Pelabuhan Penyeberangan (KSOPP) Danau Toba dan masyarakat, ”sebut Heru (Karmel)

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Terkunci di Dalam Rumah, 2 Orang Meninggal...

    Artikel Berikutnya

    Acara Puncak HBP ke-59 di Lapas Kelas IIA...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Forum Pemred SMSI Gelar Rapat Perdana, Bahas Program Strategis untuk Kemajuan Media Siber
    Wakapolda Jateng dan Ketum PW FRN Hadiri Pembukaan Baba Restaurant, Dorong Peningkatan Ekonomi Semarang
    PT Toba Pulp Lestari Bangun Fasilitas Sanitasi di Mesjid Al Ikhlas Desa Bosar Nauli

    Ikuti Kami